PPDB JABAR 2024 Dimulai, Kepala DISDIK JABAR Siap Dicopot Bila Ada Pungli, Saber Pungli Turun di Tiap Sekolah

- 8 Mei 2024, 18:18 WIB
PPDB Jabar 2024 dimulai, Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin  memperlihatkan fakta integritas bersama unsur Forkopinda Jabar
PPDB Jabar 2024 dimulai, Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin memperlihatkan fakta integritas bersama unsur Forkopinda Jabar /


IDEJABAR - Kepala Dinas Pendidikan Jawa Barat (Disdik Jabar) Wahyu Wijaya sudah menandatangai fakta integritas dalam PPDB Jabar 2024 ini, bila ada pungutan liar (pungli) dan jual beli kursi siap dicopot.

PPDB Jabar 2024 dimulai, kick off sudah dilakukan hari ini, maka dari itulah harus dicatat dan segera laporkan kalau disekolah dekat dengan lokasi anda ada pungli dan jual beli kursi siswa.

"Saya sudah tandatangan fakta integritas bersama Saber Pungli, saya siap diberhentikan dari jabatan kalau misalnya terbukti melakukan intervensi atau apapun atau misalnya Pungli di Proses PPDB 2024," ujar Kepala Disdik Jabar Wahyu usai kegiatan Berwara Jawa Barat (Beja) di Gedung Sate, Rabu 8 Mei 2024.

Baca Juga: Link Live Streaming Real Madrid vs Bayern Munchen di Semifinal Leg ke 2 Liga Champions, Kamis 9 Mei 2024


Kepala Disdik Jabar Tantang Silahan Laporkan

Sebagai komitmen Kepala Disdik Jabar juga melibatkan tim anggota Saber Pungli yang diturunkan ditiap sekolah untuk meminimalisir terjadinya kecurangan berupa pungli. Dia juga mendorong agar masyarakat melaporkan langsung jika ada kecurangan.

"Silakan (lapor) by sistem, jadi data hanya di JDS untuk mengadukan. Jadi kita proses, tapi pengaduan bisa jadi benar atau tidak. Kita harus buktikan kebenarannya. Tapi kita akan lakukan dan kita juga tidak akan mengekspos pengadu tapi substansi pengaduannya," jelasnya.

Sementara, Bey juga berpesan agar PPDB Jawa Barat 2024 bersih dari Pungli dan praktik jual beli kursi. Jika terdapat hal tersebut, Bey memastikan jabatan Kepala Dinas Pendidikan Jawa Barat yang kini diemban Wahyu Wijaya jadi taruhan.

"Kami pemerintah serius bahwa PPDB tahun ini harus terbaik, tidak ada titip-menitip, jalur orang dalam dan akan bekerjasama dengan Saber Pungli dan akan tegas pada ketidakbenaran," ucap Bey saat membuka kick off PPDB.

"Kami komit, semua transparan dan keluhan masyarakat akan dijawab segera. Dengan berani Kadisdik melakukan penandatanganan fakta integritas dan siap mempertaruhkan jabatannya," tegasnya dalam sambutannya di Kick Off PPDB Jawa Barat 2024.

Halaman:

Editor: Adin Supriadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah