Untuk Keamanan Pemilu Kota Bandung, 354 Satpol PP dan 14.848 Linmas Di Siagakan

- 6 Februari 2024, 16:25 WIB
Sekretaris Satpol PP Kota Bandung saat memberikan kleterangan di Halaman Bale Kota Bandung
Sekretaris Satpol PP Kota Bandung saat memberikan kleterangan di Halaman Bale Kota Bandung /Foto : Dinas Kominfo Kota Bandung/

IDEJABAR – Dalam rangka Pengamanan Pemilihan Umum Serentak tanggal 14 Februari mendatang, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Bandung siagakan 354 personel dan 14.848 anggota Satuan Perlindungan Masyarakat (Linmas). Mereka akan diterjunkan ke TPS-TPS dan ikut mengatur serta mengawasi jalannya proses pencoblosan

Satlinmas Akan Diterjunkan Ke Setiap TPS

Sekretaris Satpol PP Kota Bandung, Idris Kuswandi di Balai Kota Bandung, Selasa 6 Februari 2024 mengatakan, Satpol PP telah menggelar pasukan untuk memastikan kesiapan petugas ketertiban TPS dan memberikan pembekalan terkait waktu pelaksaan di TPS.

Menurut Idris, jumlah petugas ketertiban TPS yang dipersiapkan berjumlah 14.848 orang. Jumlah itu akan disebar ke 7.424 TPS yang ada di Kota Bandung. Setiap satu TPS dijaga oleh 2 orang dari Satlinmas dan Satlinmas sendiri diberi honor oleh KPU.

Baca Juga: Di Kota Bandung Gen Z dan Milenial Jadi Aktor Utama Pemilu 2024

"Kemarin tanggal 5 Kasatpol menggelar pasukan dalam rangka mengecek kesiapan petugas ketertiban TPS dan memberikan pembekalan terkait waktu pelaksanaan di TPS," ujar Idris.

Dalam acara gelar pasukan itu, kata Idris, dihadirkan pula seluruh Satlinmas dan seluruh kasi pemerintahan di 151 kelurahan dan 30 kasi trantib kecamatan se Kota Bandung.

Idris menambahkan, sebanyak 354 petugas akan melakukan patroli ke TPS-TPS yang dianggap rawan seperti lokasi yang dekat jalan raya, dekat pos pemenangan, rawan banjir dan longsor. Ke 354 pertugas itu, urai Idris, terdiri dari 104 anggota Satlinmas Kota dan 250 anggota Satpol PP Kota Bandung. Mereka akan dibagi dalam 3 sif.

Baca Juga: Di Hari Pencoblosan, Pemkot Bandung Perintahkan Dinkes dan Puskesmas Siaga Penuh

"Kita juga melakukan patroli ke PPS atau kelurahan dengan Satlinmas, sebanyak 104 orang kita siapkan dari H-7 sampai kotak suara dikirim ke PPK kecamatan lalu ke tingkat kota. Kami 3 sif melakukan itu Sebanyak 104 personil linmas dan 250 anggota Satpol PP," ungkapnya.

Halaman:

Editor: Edi Purnawadi

Sumber: Humas Kota Bandung


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah