RK DI PILKADA JABAR SAJA, Pengamat Sebut di Jakarta Bisa Menang Bisa Kalah di Jabar Pasti Menang

- 21 Juni 2024, 07:00 WIB
Ridwan Kamil yang akrab disapa RK disarankan untuk bertarung di Pilkada Jabar 2024 saja, potensi untuk menang sangat besar.
Ridwan Kamil yang akrab disapa RK disarankan untuk bertarung di Pilkada Jabar 2024 saja, potensi untuk menang sangat besar. /jabarprov.go.id/

Pada survei SMRC yang digelar 27 Mei hingga 2 Juni 2024, responden saat dilakukan simulasi nama terbuka siapa yang bakal dipilih jika Pilgub Jabar digelar hari ini, Ridwan Kamil dipilih oleh 52,2 persen responden SMRC.

Di bawah RK, muncul nama Dedi Mulyadi yang didukung 28,9 persen responden. Disusul Deddy Mizwar dengan 3,8 persen, dan Dede Yusuf Macan Effendi 1,9 persen. Nama lain sebanyak 27 muncul sebagai pilihan responden namun hanya di bawah 1,9 persen.

Bahkan, hasil survei SMRC juga menunjukkan sebanyak 73 persen masyarakat Jabar ingin Ridwan Kamil kembali menjadi Gubernur Jabar. Hanya 23 persen yang tidak ingin Ridwan Kamil kembali memimpin. Selebihnya 5 persen menjawab tidak tahu atau tidak menjawab.***

Halaman:

Editor: Ateng Jaelani

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah