Hari Ini, Ivan Dicksan Serahkan Formulir Pendaftaran ke PPP Diantar Ratusan Pendukungnya

- 29 April 2024, 09:30 WIB
SEkda Kota Tasik, Ivan Dicksan
SEkda Kota Tasik, Ivan Dicksan /Foto : Dokumentasi pribadi/

IDEJABAR – Ratusan pendukung Ivan Dicksan sore ini, rencananya akan ikut  mengantar Ivan Dicksan ke Kantor DPC PPP untuk mengembalikan Formulir Pendaftaran Bacalon Wali Kota Tasikmalaya. Mereka yang akan ikut mengantar Ivan itu datang dari berbagai kalangan, seperti Ormas, LSM, Kelompok Masyarakat dan individu.

Ivan Dicksan yang saat ini menjabat sebagai Sekda Kota Tasik diprediksi akan diusung oleh PPP. Apa lagi, saat ini Ivan hanya mendaftar ke satu partai yakni PPP. Sehingga muncul berbagai analisa dan dugaan bahwa Ivan akan diusung oleh PPP.

Dukungan ke Ivan terus menguat

Saat dihubungi IDEJABAR via selulernya, Minggu malam (28/04) tadi, Ivan membenarkan dirinya hari ini akan mengembalikan formulir pendaftaran ke DPC PPP. Rencananya, kata Ivan, bada Ashar atau sekitar jam 16-an, karena dirinya masih berada di Bekasi.

Kantor DPC PPP Kota Tasik ramai di kunjungi para calon pendaftar untuk Pilkada Kota Tasikmalaya
Kantor DPC PPP Kota Tasik ramai di kunjungi para calon pendaftar untuk Pilkada Kota Tasikmalaya

“Iya besok bada Ashar rencananya, karena sekarang pun saya masih di Bekasi menghadiri MTQ Tingkat Jabar. Setelah beres acara disini, saya langsung meluncur menuju Tasik,” tutur Ivan.

Sementara itu, Yudi, salah seorang Tim Ivan, mengatakan sudah banyak yang menyebut dirinya akan ikut menghadiri. Mereka, lanjut Yudi, datang dari berbagai elemen yang tentu bersimpati pada Pa Ivan.

“Saya tidak bisa menyebutkan satu persatu, tapi saya tegaskan bahwa yang datang nanti mereka adalah Simpatisan Ivan yang beragam latarbelakang. Ada ormas, lsm, kelompok, seniman, individu dan Insya Alloh, banyaklah pokoknya,” ungkap Yudi saat dihubungi IDEJABAR via selulernya, Senin (29/04).***

 

 

Editor: Edi Purnawadi

Sumber: Wawancara


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x