Inilah 5 Caleg DPRD Kota Tasikmalaya Peraih Suara Terbanyak di Tiap Dapil

- 18 Februari 2024, 18:39 WIB
Hasil hitung sementara KPU secara resmi di Kota Tasikmalaya
Hasil hitung sementara KPU secara resmi di Kota Tasikmalaya /KPU /

IDEJABAR – Partai Gerindra menjadi parpol peraih suara terbanyak di Kota Tasikmalaya pada Pemilu 2024; disusul PPP, PKB dan PKS. Demikianlah angka sementara yang diumumkan KPU di laman: https://pemilu2024.kpu.go.id/pilegdprd_kab/hitung-suara/dapil/32/3278

Sampai Minggu 17 Februari 2024 pukul 19.30 WIB data KPU, untuk sementara PPP yang biasa memimpin raihan suara terbanyak, kini untuk sementara bertengger diurutan kedua.

Kejutan di Kota Tasikmalaya adalah melejitnya suara PKB dan PKS yang bertengger di urutan 3 dan 4. Kedua parpol tersebut mampu menggeser kedua partai besar yang biasanya masuk pada urutan 3 atau 5  yakni Partai Golkar dan PDI Perjuangan.

Inilah, 5 Caleg peraih suara terbanyak sementara di Dapilnya

DAPIL 1
Kec. Tawang, Cihideung, Bungursari

1. Riko Restu Wijaya SH (PPP) 1.434 suara
2. Aslim SH M.Si (Gerindra) 1.263 suara
3. Evi Silviani (Gerindra) 1.240 suara
4. Ahmad Junaidi Sakan SH (PKB) 914 suara
5. Enan Suherlan SH, MM (PAN) 826 suara


DAPIL 2
Kec. Cipedes dan Indihiang

1. Eti Guspiati S.Sos (PDIP) 856 suara
2. Tsania Nur Jannah S.Kesos (Gerindra) 662 suara
3. Asep Endang Muhamad Syam SH,MH (PKB) 619 suara
4. Dr Wahyu Sumawijaya M.Kes (Gerindra) 601 suara
5. H. Tedi Gunadi S.Kom (PPP) 472 suara

DAPIL 3
Kec. Cibeureum, Purbaratu, Tamansari

1. Dede SIP (PKS) 1.604 suara
2. Eki Wijaya SE (PPP) 1.498 suara
3. Gilman Mawardi (Gerindra) 1.325 suara
4. H. Ai Elah Rohilah (PPP) 1.252 suara
5. Ade Lukman (PAN) 1.231 suara

DAPIL 4
Kec. Kawalu dan Mangkubumi

1. Habib Qosim Nurwahab (PKB) 1.893 suara
2. H. Irman Rachman SE (Gerindra) 1.757 suara
3. H. Enjang Bilawini SH, SHI (PPP) 1.466 suara
4. H. Hilman Wiranata S.Pd, MSi (PPP) 1.355 suara
5. Undang Syafrudin S M.Pd (Golkar) 1.238 suara

Dari total peraih suara terbesar sementara di 4 dapil ini, hampir 50 persennya adalah petahana. Gerindra dan PPP masing-masing mendudukan 6 caleg sebagai 5 peraih suara terbesar sementara di dapilnya;  PKB 3 caleg, PAN 2 caleg, PKS, PDI P dan Golkar masing-masing satu caleg.***

Editor: Edi ES

Sumber: KPU


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah