INFO Kapan Sidang Isbat Idul Fitri 2024? Diprediksi Idul Fitri, Lebaran 2024 Berbarengan NU & Muhammadiyah

- 7 April 2024, 21:46 WIB
Kapan Sidang Isbat Idul Fitri 2024, diperkirakan Hari Raya Idul Fitri, Lebaran 2024 akan berbarengan NU dan Muhammadiyah serta Pemerintah
Kapan Sidang Isbat Idul Fitri 2024, diperkirakan Hari Raya Idul Fitri, Lebaran 2024 akan berbarengan NU dan Muhammadiyah serta Pemerintah /Portal Bandung Timur/may nurohman

IDEJABAR - Pemerintah melalui Kementerian Agama (Kemenag) akan melakukan Sidang Isbat Idul Fitri 2024 untuk menentukan Lebaran.

Pada Lebaran tahun ini diprediksi akan sama hari H Idul Fitri antara Muhammadiyah, Pemerintah dan Nahdlatul Ulama (NU), namun meski begitu pemerintah tetap akan menggelar Sidang Isbat Idul Fitri 2024.

Dikutip dari situs Kemenag, Direktur Jenderal (Dirjen) Bimbingan Masyarakat Islam, Kamaruddin Amin menyebutkan bahwa Kemenag akan melaksanakan Sidang Isbat Idul Fitri 2024 sesuai dengan Undang Undang.

Baca Juga: Inilah Jadwal Imsakiyah Ramadan dan Salat Tasikmalaya, Senin, 8 April 2024

Pasal 52 A Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2006 tentang Perubahan Atas Undang-Undang Nomor 7 Tahun 1989 tentang Peradilan Agama mengatur landasan hukum sidang isbat.

Pasal tersebut menyatakan bahwa dalam menentukan awal suatu bulan pada tahun Hijriah, Pengadilan Agama memberikan saksi isbat rukyat hilal.

 

Kapan sidang isbat Idul Fitri 2024 Dilaksanakan?

Berdasarkan jadwal dari Kemenag, sidang isbat tahun ini akan digelar pada hari Selasa 9 April 2024, untuk menentukan 1 Syawal 1445 Hijriah.

Diperkirakan Idul Fitri versi pemerintah akan dilaksanakan Rabu 10 April.
Namun secara resminya nanti akan diumumkan terlebih dhaulu dalam sidang Isbat yangdigelar pada 9 April dalam rangka penetapan awal bulan Syawal.

Halaman:

Editor: Adin Supriadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah