Waduh, Petahana Masih Kuasai DPRD Kota Tasik 31 Petahana, 10 Muka Baru dan 4 Baru Tapi Muka Lama

- 6 Mei 2024, 08:30 WIB
Gedung DPRD Kota Tasik
Gedung DPRD Kota Tasik /Foto : edi Purnawadi/

IDEJABAR - Gedung DPRD Kota Tasikmalaya Periode 2024-2029 akan diisi oleh 45 Anggota. Ke 45 anggota itu terdiri dari 31 petahana dan 14 pendatang baru. Namun dari 14 pendatang baru itu pun ada penghuni baru dengan wajah lama.

Penghuni baru dengan wajah lama itu adalah dr. Wahyu Sumawijaya, Irman Rachman dari Gerindra yang sebelum masuk DPRD Kota Tasik dari Partai Demokrat. Lainnya, Yadi Mulyadi dan Heri Akhmadi dari PKS. Keduanya sempat menjadi anggota dewan pada periode-periode sebelumnya

Empat Anggota Baru Dengan Wajah Lama

Mencermati ke 45 Anggota DPRD Kota Tasik periode 2024-2029 kompososinya tidak jauh berbeda. Meski ada sedikit pembeda yakni turunnya kursi yang diraih PPP dari 9 menjadi 7 dan naiknya raihan kursi PKB dan PKS menjadi 5. Kedua parpol itu  mampu menyamai raihan Golkar dan berhasil melampoi raihan kursi PAN dan PDIP.

Ilustrasi nomor urut parpol peserta Pemilu 2019
Ilustrasi nomor urut parpol peserta Pemilu 2019 Instagram @seputartangsel

Yang paling menarik dari penghuni baru Gedung DPRD Kota Tasik hasil Pemilu 2024 ini yakni menguatnya posisi petahana di beberapa partai. Dari 45 Anggota Dewan Kota Tasik itu 31 Anggota Dewan adalah petahana.

Hebatnya, petahana di Golkar, PDIP, PAN dan Nasdem masih kokoh diisi mereka. Artinya di ke 4 parpol itu tidak ada anggota atau muka baru. Sementara PBB hanya menempatkan satu-satunya pendatang baru meski hanya dengan raihan satu kursi.

Empat dari tujuh Anggota DPRD Kota Tasik dari kalangan perempuan yang akan mewarnai kebijakan2 yang muncul
Empat dari tujuh Anggota DPRD Kota Tasik dari kalangan perempuan yang akan mewarnai kebijakan2 yang muncul

Sementara itu, DPRD Kota Tasik periode 2024-2029 ini daharapkan semakin berwarna. Pasalnya, ada 7 Caleg Perempuan yang dipastikan akan melenggang menuju kursi dewan. Lolosnya 7 Caleg Perempuan itu diharapkan mampu mewarnai lahirnya berbagai kebijakan yang lebih berpihak kepada kaum perempuan. Karena selama ini, produk-produk kebijakan dewan lebih didominasi oleh laki-laki.

Ke 7 Anggota Dewan Kota Tasik perempuan itu adalah Aufa Sezara Dianjani dan Hj Siti Hajar Juhariah dari Partai Demokrat, Hj Nurjanah dan Hj Ai Elah Rohilah dari PPP, Evi Silviani dan Elza Kirana Putri dari Partai Gerindra serta Eti Guspitawati dari PDI Perjuangan.***

Halaman:

Editor: Edi Purnawadi

Sumber: KPU Kota Tasikmalaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah