Pocari Sweat Run 2024: Diharapkan Tingkatkan Kunjungan Wisatawan ke Bandung

- 27 Mei 2024, 10:00 WIB
Pj. Gubernur Jabar dan Sandiaga Uno mendatangani  plakat dimulainya Pocari sweat Run 2024 di Bandung
Pj. Gubernur Jabar dan Sandiaga Uno mendatangani plakat dimulainya Pocari sweat Run 2024 di Bandung /Foto : Humas Jabar/

Bey mengucapkan rasa terima kasihnya kepada seluruh peserta yang sudah mendaftar dan juga kepada Pocari Sweat yang telah kembali memilih Bandung sebagai tempat berlombanya. Kata Bey dengan peserta yang banyak ini tentu akan menambah wisatawan datang ke Kota Bandung.  

 Baca Juga: WADUH ! Stunting di Kota Tasikmalaya Di Angka 27 Persen

Diungkapkan Bey, pihaknya akan berkolaborasi dengan pemda setempat agar di setiap titik bisa menampilkan kesenian daerah. "Saya sampaikan di setiap titik nantinya akan tampil kesenian daerah. Jadi seniman lokal juga terlibat dan itu menarik," katanya.  

Ia berharap para peserta yang datang ke Bandung dapat menjadi duta dalam mempromosikan spot baru yang ada di Kota Bandung.  

"Kami punya zona baru, yakni Braga Beken dengan konsep bebas kendaraan hanya pejalan kaki. Silahkan dikunjungi di sore harinya," ucap Bey.  

Baca Juga: WOW HEBAT, Tasikmalaya Jadi Fokus Utama Dalam Mega Proyek Tol Getaci

Selain itu, kata Bey, Bandung pun memiliki Teras Cikapundung di kawasan Siliwangi dan itu sangat baik, karena seperti Seoul, Korea Selatan, ada sungainya. Disisi lainnya, Bey mengingatkan agar para peserta dan pengunjung dapat mentaati peraturan dengan tidak membuang sampah di sembarang tempat.  

"Saya ingatkan kembali, mohon sampahnya dikumpulkan tidak dibuang sembarangan. Kita tunjukkan bahwa peserta sangat taat aturan dan tidak buang sampah sembarangan. Saya yakin itu bisa," tutup Bey.***

Halaman:

Editor: Edi Purnawadi

Sumber: Humas Jabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah