Cycling De Jabar 2024. WEIS ASYIK ! “Eco Green Tourism” Dikembangkan di Objek Wisata Jabar

- 24 Mei 2024, 16:30 WIB
Cycling de Jabar 2023 merupakan event balap sepeda yang menjajal wilayah Jabar Selatan, berlangsung pada 8-9 Juli 2023 diharapkan event ini berperan aktif guna menggerakan ekonomi di Jabar selatan.
Cycling de Jabar 2023 merupakan event balap sepeda yang menjajal wilayah Jabar Selatan, berlangsung pada 8-9 Juli 2023 diharapkan event ini berperan aktif guna menggerakan ekonomi di Jabar selatan. /dok Cycling de Jabar 2023/

Menurut Ai, di tahap I sudah ada sekitar 12 mesin listrik dari total 80 perahu wisata yang ada di Green Canyon. Sementara untuk UMKM baru lima yang menggunakan kompor induksi di Dermaga 2 dan 30 UMKM di Dermaga 1 memasuki tahap II.  

“Total ada 35 UMKM di kawasan wisata Green Canyon yang menerapkan konsep eco green tourism. Semuanya dilakukan secara bertahap, karena perlu sosialisai yang intensif,” ujar Ai.

 Baca Juga: Dasyat! TPST Babakan Siliwangi, Jadi Tempat Wisata Edukasi Sampah

Ditambahkan Ai, selain Green Canyon di Pangandaran pun, ada beberapa objek wisata yang sudah menerapkan konsep eco green tourism, di antaranya Taman Kiara Artha Park yang sudah menyediakan penyewaan sepeda dan otopet listrik.  

Beberapa Daerah Sudah Memasang SPKLU

Beberapa lokasi wisata di Jabar yang sudah memasang Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU), yakni di Pangandaran, Garut selatan, dan Lembang, Kabupaten Bandung Barat.  

Banyak pengunjung menyebut Leuwi Jurig mirip Grand Canyon di Pangandaran
Banyak pengunjung menyebut Leuwi Jurig mirip Grand Canyon di Pangandaran

“Saat ini terdapat lebih 200 lokasi SPKLU yang sudah bisa digunakan di Jabar. Setiap lokasi tersebut dapat dicek melalui aplikasi Charge in dan PLN Mobile,” tuturnya.  

Ditambahkan Ai, penggunaan EBT di Green Canyon tak hanya memberikan manfaat lingkungan, tapi juga ekonomi, biaya operasional kawasan wisata dapat dikurangi.  

Selain itu, penggunaan EBT juga dapat mengurangi emisi karbon dan dampak negatif terhadap lingkungan.  

Baca Juga: Gila! Kebutuhan Hewan Kurban di Jabar Capai 350.000 Ekor Untuk Idul Adha 2024

Halaman:

Editor: Edi Purnawadi

Sumber: Humas Jabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah