Capres dari Partai 'Wong Cilik', Ganjar Pranowo Diprediksi Bakal Perkuat Bansos

- 5 Januari 2024, 20:27 WIB
Apa prestasi Ganjar Pranowo ternyata banyak bahkan Capres dari Partai 'Wong Cilik', Ganjar Diprediksi Bakal Perkuat Bansos
Apa prestasi Ganjar Pranowo ternyata banyak bahkan Capres dari Partai 'Wong Cilik', Ganjar Diprediksi Bakal Perkuat Bansos /

IDEJABAR - Direktur Eksekutif Indonesia Political Opinion (IPO) Dedi Kurnia Syah mengatakan, Calon Presiden 03 Ganjar Pranowo harus lebih lugas lagi dalam menyampaikan program-program bantuan sosial yang akan dia berikan jika dia berhasil terpilih menjadi presiden.

Ganjar Pranowo sendiri banyak prestasi yang sudah dilakukan selama menjadi Gubernur Jawa Tengha, jadi kalau ada yang menanyakan apa prestasi Ganjar, banyak terutama soal infrastruktur dan keberpihakan kepada wong cilik.

Dedi Kurnia Syah pun memberikan saran, prestasi Ganjar saat menjadi Gubernur Jawa Tengah terutama soal keberpihakan kepada wong cilik kembali diulas lagi dalam program programnya.

Baca Juga: Moment Ketika Anak Lulusan SMK Bekerja di Jepang, Ucapkan Terima Kasih ke Ganjar Pranowo yang Ubah Hidupnya

Baca Juga: HEBAT! Ganjar Pranowo - Mahfud MD Jamin Lulusan SMK Langsung Kerja, Ini yang akan Dilakukan Ganjar

Baca Juga: Jamin Generasi Muda Pasti Kerja Jadi Salah Satu Program Nyata Visi Misi Ganjar Mahfud

“Kelas pemilih bawah lebih senang program yang langsung diterima, seperti BLT, Bansos, PKH, dan lainnya. Ganjar bisa saja mempromosikan menambah jumlah penerima dan jumlah nominal,” kata Dedi, Jumat 5 Januari 2024.

Tidak bisa dipungkiri masyarakat Indonesia masih terbiasa dengan sesuatu yang instan. Asal dapat bantuan, urusan teknis itu belakangan. “Tentu, masyarakat tidak tertarik dengan bagaimana cara mendapatkan keuntungan, mereka lebih senang langsung diberi.” sebut Dedi.

Karena itu, sebagai Calon Presiden dari partai wong cilik, PDIP, Dedi menyarankan Ganjar lebih lugas dan tegas menyampaikan program-program bantuan sosial yang akan dia berikan jika dia berhasil terpilih menjadi presiden. “PDIP seharusnya menggunakan ilustrasi yang tegas,” tandas Dedi.

Halaman:

Editor: Adin Supriadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah