KA Pangandaran: Stasiun Pemberhetian dan Jadwal Keberangkatan

- 29 Januari 2024, 10:24 WIB
Sebulan lagi penjualan tiket kereta api Lebaran 2024 dibuka? Benarkah subsidi tiket kereta api kelas ekonomi dicabut?
Sebulan lagi penjualan tiket kereta api Lebaran 2024 dibuka? Benarkah subsidi tiket kereta api kelas ekonomi dicabut? /PT KAI/

IDEJABAR – Sejumlah warga Tasik sambut pengoprasian KA Banjar-Gambir. Karena selama ini KA tujuan Jakarta dari Tasikmalaya hanya ada satu pilihan yakni KA Serayu Purwokerto-Pasar Senen.

KA Pangandaran sendiri secara reguler beroperasi kembali mulai tanggal 24 Januari 2024 lalu. Sebelumnya, kereta api ini pertama kali beroperasi pada 2 Januari 2019 dan berhenti saat pandemi Covid-19 menyerang.

Kembalinya KA Pangandaran telah menunjang ketersediaan trasnportasi Jabar Timur

PT KAI Persero kembali mengoperasikan KA Pangandaran dengan tujuan untuk menunjang ketersediaan transportasi di Jawa Barat bagian timur. Pasalnya, selama ini, perjalanan kereta api dari Stasiun Kota Tasikmalaya ke Jakarta hanya tersedia satu pilihan, yakni KA Serayu dari Purwokerto-Pasar Senen. Selain itu, rangkaian kereta api itu pun seluruhnya menggunakan gerbong kelas ekonomi.

Meski sempat mandek saat Covid-19 melanda, KA Pangandaran ini sempat beoperasi per 10 Februari 2021 sesuai aturan Gapeka 2021. Kendati demikian, KA Pangandaran berstatus sebagai kereta fakultatif.

Baca Juga: KA. Pangandaran Disambut Antusias Warga Tasikmalaya

Sejak terbitnya Gapeka 2023 per 1 Juni 2023, KA Pangandaran berubah menjadi kereta api tambahan. Lalu pada Januari 2024, KA Pangandaran menjadi kereta api reguler dan bisa memudahkan warga di seluruh wilayah Priangan Timur.

Perjalanan KA Pangandaran dapat mengakomodir pelanggan KA dari arah Jakarta yang akan melakukan perjalanan menuju Bandung, Tasikmalaya, Ciamis, hingga Banjar atau sebaliknya.

Adapun stasiun pemberhentian KA Pangandaran antara lain Stasiun Banjar, Stasiun Tasikmalaya, Stasiun Cipeundeuy, Stasiun Cibatu, Stasiun Leles, Stasiun Kiaracondong, Stasiun Bandung, Stasiun Cimahi, Stasiun Bekasi, dan Stasiun Gambir.

Buruan ada harga promo 20 persen tiket KA Papandayan, KA Pangandaran, dan KA Malabar. Berlaku hingga akhir Januari 2024.
Buruan ada harga promo 20 persen tiket KA Papandayan, KA Pangandaran, dan KA Malabar. Berlaku hingga akhir Januari 2024.


Dilansir dari aplikasi Access by KAI, berikut jadwal KA Pangandaran yang berlaku mulai 24 Januari 2024.

Halaman:

Editor: Edi Purnawadi

Sumber: HUMAS PT KAI Berbagai Sumber Liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah