Sayang Ronaldo Tak Cetak Gol, Portugal Menang Dramatis atas Ceko 2-1 di Piala Eropa 2024

- 19 Juni 2024, 06:45 WIB
Cristiano Ronaldo belum mencetak gol saat Portugal melawan Republik Ceko di Grup F Piala Eropa 2024 yang berlangsung di Leipzig Stadium, Rabu 19 Juni 2024 dini hari WIB. Namun Portugal menang 2-1.
Cristiano Ronaldo belum mencetak gol saat Portugal melawan Republik Ceko di Grup F Piala Eropa 2024 yang berlangsung di Leipzig Stadium, Rabu 19 Juni 2024 dini hari WIB. Namun Portugal menang 2-1. /Instagram @Cristiano/

Kembali Ronaldo melepas sepakan keras sambil memutar badang di menit akhir babak pertama. Lagi=lagi tendangannya kembali bisa dimentahkan Stanek. Skor 0-0 saat babak pertama tuntas.

Di babak kedua selepazj jeda, Portugal sepenuhnya kembali menguasai laga. Sial, justru Republik Ceko yang bisa mencuri gol di menit ke-62. Lucas Provod melepas sepakan keras dari luar kotak penalti dan bersarang ke pojok kanan gawang Diogo Costa.

Baca Juga: ASYIK! Ada Pemutihan Pajak Kendaraan di Jabar Hingga Desember 2024, Ini Syarat dan Ketentuannya

Beruntung enam menit kemudian Portugal bisa membalasnya. Sundulan Nuno Mendes bisa ditepis oleh Stanek dan tepisan Stanek justru membentur Robin Hranac hingga bergulir berbuah gol.

Diogo Jota sempat bikin gol di menit ke-82. Ia menyambar bola muntah sundulan Cristiano Ronaldo yang membentur tiang. Namun, gol ini dianulir karena Ronaldo lebih dulu offside.

Upaya Portugal bikin gol akhirnya membuahkan hasil di menit akhir. Robin Hranac bikin kesalahan fatal. Ia tak bisa menghalau bola umpan dari sisi kiri. Bola justru mengarah ke Francisco Conceicao di depan gawang.

Conceicao langsung menyambarnya menjadi gol di menit ke-90+2. Portugal menutup laga dengan kemenangan dramatis 2-1.***

Halaman:

Editor: Ateng Jaelani

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah