Akibat Gempa Tadi Malam, Di Kab. Ciamis 21 Rumah Rusak, Empat KK Mengungsi dan Satu warga Luka

- 28 April 2024, 14:30 WIB
Titik pusat gempa hari ini terjadi di Garut, kejadian gempa semalam dan berdasar info gempa terkini dirasakan hingga ke Bandung
Titik pusat gempa hari ini terjadi di Garut, kejadian gempa semalam dan berdasar info gempa terkini dirasakan hingga ke Bandung /BMKG

IDEJABAR - Berdasarkan laporan Pusdalops, PB BPBD Prov Jawa Barat, update laporan tanggal 28 April sekitar pukul 03.45 dini hari tadi menyebutkan  Gempa terjadi 27 April 2024 jam 23.29.47. Lokasi yakni 8.42 LS, 107.26 BT atau sekitar 151 Km Barat Daya Kabupaten Garut, Jawa Barat dengan kedalaman  10 Km

Gempa itu terasa ke beberapa daerah yakni Kab. Garut, Kab. Sukabumi, Kota Sukabumi, Kota Tasikmalaya, Kab. Tasikmalaya, Kab. Bandung, Kota Bandung, Kota Ciamis, Kab. Purwakarta, Kab. Pangandaran dan Kota Cimahi.

Baca Juga: INFO Gempa Tadi Malam, BMKG Minta Warga Tak Termakan Hoax Tsunami, BPBD Jabar Beberkan Data Resmi Kerusakan

Masih berdasarkan laporan Pusdalops, PB BPBD Jabar, menyebutkan dampak  dari Gempa itu beberapa fasilitas umum dan rumah warga di beberapa daerah alami kerusakan berat, sedang dan ringan.

Kabupaten Ciamis.

Dampak yang terjadi di Wilayah Kab, Ciamis,  Pusdalops, BPBD Jabar mencatat di Dusun Kaligamping Desa Kalijaya, Kecamatan Banjar Anyar. Salah satu rumah milik Oha di  RT016/RW004 alami rusak ringan dan keluarga mengungsi karena trauma. Di Dusun Wanarasa RT004/RW001 rumah milik Sahwar alami rusak ringan.

Baca Juga: GEMPA SEMALAM Terasa Hingga Jakarta, Pusat Gempa di Garut, Kepala BMKG: Warga Waspada, BPBD Garut Banyak Rusak

Di Kec. Banjarsari, Desa Ratawangi, Dusun Merjan enam buah rumah alami rusak ringan yakni rumah Surudin, Samingan, Warsah, Sutaman, Azid dan Ujang Sutarman alami rusak ringan.

Sementara itu, secara total di Kab Ciamis lima Kecamatan, tujuh Desa dan delapan Dusun terdampak gempa. 12 Rumah alami kerusakan ringan, luka ringan satu oaring dan 4 KK mengungsi karena merasa trauma.***

 

Editor: Edi Purnawadi

Sumber: BPBD Jabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x